Resep Lengkap Serta Cara Mudah Membuat Mie Ayam Praktis

Advertisement

Media Resep - Kumpulan Aneka Resep Masakan sehari-hari untuk menu hidangan keluarga beserta cara mudah membuatnya. Aneka variasi resep masakan sederhana sehari-hari merupakan pilihan tepat untuk menu makan praktis dengan Cita Rasa khas Nusantara. masakan paling lengkap dan praktis, menyediakan beragam resep masakan, resep minuman, resep kue dan lainnya.


Dengan ide yang lebih gres dan tentunya paling terkini 2017. dan Kreasi macam-macam menu serta bahan dasar resep masakan dan minuman paling baru. Temukan resep masakan dan kue favoritmu disini, Disini adalah tempat yang tepat untuk resep yang nikmat! Aneka resep indonesia dan mancanegara.


Nah untuk itu bila anda semua sedang mencari informasi seputar resep terbaru, jangan kemana-mana silahakan simak langsung disini dan semoga informasi aneka resep dari kami menjadi inspirasi terbaik buat anda. Silahkan anda pilih sesuai dengan kriteria pilihan anda, serta selera anda. Dan langsung saja simak berikut informasi lengkap dari resep dan cara membuat Resep Lengkap Serta Cara Mudah Membuat Mie Ayam Praktis di bawah ini .


Resep Lengkap Serta Cara Mudah Membuat Mie Ayam Praktis

Resep Lengkap Serta Cara Mudah Membuat Mie Ayam Praktis
Mie ayam adalah salah satu makanan favorit aku dan adikku, dari jaman dulu sampai sekarang kami nggak pernah bosan sama sekali. Bagi kalian yang pernah tinggal di Solo pasti kenal dong yang namanya "mie ayam pocong"?? hmmm mie nya enaakkk banget, dan di Jakarta nggak ada yang rasanya kayak gitu, tapi ini tergantung selera juga sih yaaa..., mie pocong rasanya cenderung manis, bagi yang kurang suka manis, nggak bakalan suka deh. Tapi aku sama adikku suka banget mie ayam pocong, namanya serem ya?? heheheh ....., sebenernya nama aslinya mie ayam tugu lilin, tapi nggak pernah tau kenapa dipanggil begitu. Nah kali ini aku bikin mie ayam yang praktis dan sehat tentunya.

Kadang kalau mau beli diluar kita juga suka takut kan sama jaminan kesehatannya. Mie ayam yang aku bikin kali ini kurang lebih mirip lah sama mie pocong, hehehe..., minimal rasa ayamnya, cuma bedanya aku nggak terlalu banyak pakai kuahnya, nah kaldu yang aku pakai juga kaldu dari bagian dagingnya aja, jadi lemak yang terkandung di kaldu tidak terlalu banyak. Dan aku juga pakai kuahnya nggak terlalu banyak yaaa, kalau yang suka kuah banyak bisa ditambahin.Dan yang jelas mie ku ini NO msg yaa, kadang suka serem kalau beli mie ayam pakai msg banyak banyak dan kuahnya berlemak sekaliii, jadi rasa gurihnya terkadang terlalu berlebihan yaaa..,
Ini aku sertakan resepnya yaaa, :

Bahan ayam :
  • 500 gram ayam potong kecil kecil , rebus dan ambil kuah kaldunya , usahakan pilih ayam bagian dada ya.
  • 5 siung bawang merah, cincang
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 1 cm ruas jahe memarkan
  • 1 batang serai
  • 2 batang daun bawang, potong potong
  • 1 lembar daun salam
  • 5 sdm kecap manis
  • 1 sdm gula jawa yang sudah disisir
  • 2 sdt lada bubuk (boleh dikurangi kalau kurang suka pedas )
  • garam secukupnya
Cara Pembuatan :
  1. Marinate ayam bersama dengan lada, kecap, gula, selama 10 menit.
  2. Tumis bawang merah, bawang putih, serai, jahe, daun salam, tumis hingga harum, kemudian masukkan campuran ayam, bumbui dengan garam secukupnya, kemudian tambahkan sedikit air, masukkan irisan daun bawang. Masak ayam sampai air menyusut, dan bumbu benar benar meresap di ayam, kemudian angkat.
Bahan Mie:
  •  250 gr mie basah
  • 100 gr sawi hijau ( kemarin aku pakai baby kaylan ), atau sesuai selera
  • 250 ml kaldu ayam
  • garam, lada, gula garam secukupnya
Cara pembuatan :
  1. Panaskan air, tambahkan 1 sdm minyak sayur kedalam air, tunggu sampai mendidih, kemudian masukkan mie, masak sampai mie matang. ( Boleh juga tambahkan sedikit garam kedalam rebusan mie kalau mau )
  2. Panaskan kaldu ayam, tambahkan lada, gula garam, secukupnya, masak hingga mendidih.
  3. Tuang air kaldu kedalam mangkuk sesuai selera ( kalau aku pakai sedikit saja ), kalau suka boleh ditambah sedikit kecap asin. Masukkan mie kedalam kuah kaldu, berikut dengan rebusan sawi hijau, kemudian siram ayam di atasnya, dan taburi dengan bawang goreng, mie siap di sajikan.
Resep Lengkap Serta Cara Mudah Membuat Mie Ayam Praktis
Naahh jadi deh mie ayamnya, nah mie ayam ini jenis mie ayam yang bercitarasa cenderung manis yaaa..., rasanya enaaakkkkk, sesuai sama lidah kami. Sebenernya kalau mie ayam pocong yang aku ceritakan di atas, itu berkuah banyak dan kental, tapi di sini aku pakai sedikit aja kuahnya asal tercampur rata aja sama mie nya (aku kurang suka mie ayam berkuah banyak). Kalau menurut aku, masak sendiri mie ayam itu ada sedikit kelebihan dan kekurangannya, kelebihannya jelas mie buatan kita sendiri lebih sehat dan rendah lemak, kekurangannya ya itu sedikit ribet yaaa, biasanya mie ayam tinggal pesan aja. Tapi aku rasa, resep ini cukup praktis untuk teman teman coba yaaa, selamat mencoba.

Demikian informasi resep masakan di atas semoga bermanfaat dan pastinya memudahkan anda dan menjadi inspirasi terbaik dari kami untuk anda, untuk informasi resep lainnya bisa anda cek sendiri hanya di blog sederahana ini. Terima kasih dan selamat mencoba.